shoutbox

Share Link

http://yusuf-facrony.uni.cc Mari saling tukar menukar link.. silahkan copy kode diatas, saya juga akan link balik anda, thanks
Sabtu, 22 Januari 2011

postheadericon Menginstal Android di Ubuntu

http://gdgtgw.com/images/medium/android-boot.jpg Android sudah mulai menampakkan taringnya di ranah pasar smartphone. Sejak diluncurkan pada bulan Oktober 2008, sampai akhir tahun 2010, pangsa pasar yang dikuasai oleh operating system ini dalah sebesar 44%. Selain rilis dalam bentuk operating system, Android juga mempunyai Software Development Kit yang bisa digunakan untuk mengembangkan aplikasi untuk android . Berikut ini adalah tutorial bagi anda yang ingin menguji android di sistem operasi Ubuntu.

  1. Download SDK Android untuk Linux di alamat www.developer.android.com.
  2. Install program yang dibutuhkan lewat Synaptic.
  3. Klik System | Administration | Synaptic Package Manager
  4. Cari paket dengan nama openjdk-6-jre, kemudian double klik.
  5. Klik tombol Apply untuk menginstall paket tersebut.
  6. Ekstrak SDK Android yang sudah anda download.
  7. Masuk ke folder yang sudah di ekstrak tadi, kemudian masuk ke folder tools. Jalankan file android dengan cara mendoubleklik. Akan muncul window baru, kemudian klik tombol Run.
  8. Akan keluar window Android SDK dan AVD Manager.
  9. Klik tab Setting dan isi checklist pilihan “Force https://….”kemudian klik Save & Apply.
  10. Kemudian silahkan pindah ke tab Installed Packages, klik tombol Update All. Window update akan muncul. Klik Install Accepted.
  11. Tunggu sementara paket-paket yang dibutuhkan akan didownload dan diinstall.
  12. Sekarang saatnya membuat virtual devices. Pindah ke tab Virtual Dervices dan klik tombol New.
    • Masukkan nama devices;
    • Pilih versi Android yang anda inginkan;
    • Tentukan ukuran SD Card;
    • Tambahkan hardware yang ingin anda tambahkan;
    • Setelah diisi semua, kemudian klik Create AVD.
  13. Setelah beberapa detik, kemudian akan muncul Android anda.
  14. Agar mudah mengakses Android tersebut, kita bisa membuat launcher di desktop.
    • Klik kanan desktop kemudian pilih Create Launcher
    • Isi nama dengan Android, kemudian di kolom command isi dengan:
      /home/$usernameAnda/android-sdk-linux_x86/tools/emulator @fortmunir

0 komentar: